Kepemimpinan : Syarat, Sifat, Azas & Profile Kepemimpinan


Syarat Kepemimpinan
  1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Memiliki watak yang baik  (karakter, moral dan budi pekerti)
  3. Memiliki intelegensia yang baik
  4. Memiliki kesiapan lahir dan batin
  5. Sadar akan tanggungjawab
  6. Memiliki sifat-sifat kepemimpinan yang menonjol
  7. Membimbing diri dan perilakunya dengan sifat dan prinsip kepemimpinan yang benar
  8. Melaksanakan program dan kegiatan dengan efisien dan efektif
  9. Mengenal anggota yang dipimpinya dengan baik dan mendalam
  10. Paham mengukur dan mengevaluasi  kepemimpinan dari waktu ke waktu 
Sifat Kepemimpinan
  1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Memiliki watak yang baik  (karakter, moral dan budi pekerti)
  3. Memiliki intelegensia yang baik
  4. Memiliki kesiapan lahir dan batin
  5. Manjadi tauladan
  6. Tahan uji
  7. Loyal
  8. Tidak mementingkan diri sendiri
  9. Antusias
  10. Simpatik 
  11. Rendah hati
Azas Kepemimpinan
  1. Taqwa : Beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa dan taat kepada-Nya.
  2. Ing Ngarsa Sung Tulada : Memberi suri tauladan di hadapan anak buah.
  3. Ing Madya Mangun Karsa : Ikut bergiat serta menggugah semangat di tengah-tengah anak buah.
  4. Tut Wuri Handayani : Mempengaruhi dan memberi dorongan dari belakang kepada anak buah.
  5. Waspada Purba Wisesa : Selalu waspada mengawasi, serta sanggup dan memberi koreksi kepada anak buah.
  6. Ambeg Parama Arta : Dapat memilih dengan tepat mana yang harus didahulukan.
  7. Prasaja : Tingkah laku yang sederhana dan tidak berlebih-lebihan.
  8. Satya : Sikap loyal yang timbal balik, dari atasan terhadap bawahan dan dari bawahan terhadap atasan dan ke samping.
  9. Gemi Nastiti : Kesadaran dan kemampuan untuk membatasi penggunaan dan pengeluaran segala sesuatu kepada yang benar-benar diperlukan.
  10. Belaka : Kemauan, kerelaan dan keberanian untuk mempertanggungjawabkan tindakan-tindakannya.
  11. Legawa : Kemauan, kerelaan dan keikhlasan untuk pada saatnya menyerahkan tanggung jawab dan kedudukan kepada generasi berikutnya

Profile  Kepeimpinan

Seseorang pemimpin melaksanakan kepemimpinannya dapat dibedakan dalam pola-pola sebagai berikut :

Kepemimpinan Autocratic
  1. Menganggap organisasi sebagai milik pribadi
  2. Mengidentikan tujuan pribadi dengan tujuan organisasi
  3. Menganggap bawahan sebagai alat semata-mata
  4. Tidak mau menerima kritik, saran dan pendapat
  5. Terlalu tergantung pada kekuatan formalnya
  6. Sering mempergunakan pendekatan yang coercion (paksaan) dan punitif (menakut-nakuti)
 Kepemimpinan Militeristis 
  1. Sistem perintah lebih diutamakan (one line command)
  2. Bergantung pada pangkat dan jabatan (senioritas)
  3. Mengutamakan Formalitas
  4. Menintun disiplin yang tinggi dan kaku
  5. Sukar menerima kritik dari bawahan
  6. Menggemari puacara untuk berbagai keadaan dan keperluan
 Kepemimpinan Paternalistis.
  1. Bawahan dianggap sebagai manusia yang belum dewasa
  2. Bersikap terlalu melindungi (over protective)
  3. Jarang memberi kesempatan untuk berinsiatf, mengembangkan daya kreasi, fantasi dan pengambilan keputusan
  4. Sering bersikap maha tahu
Kepemimpinan Kharismatis
  1. Hingga saat ini belum ditemukan sebab-sebab mengapa seseorang berhasil memiliki kharisma dalam menjalankan peran kepemimpinannya.
  2. Kepemimpinan kharismatik memiliki memiliki daya tarik dan pengikut yang amat besar yang sulit dirumuskan sebab-sebabnya.
  3. Kepemimpinan kharismatik sering dikaitkan oleh sebab-sebab adanya kekuatan gaib (supernatural powers).
Kepempimpian Demokratis
  1. Berttitik tolak dari pendapat bahwa manusia merupakan mahluk termulia di dunia
  2. Mampu mensinkronisasikan antara tujuan dan kepentingan organisasi dengan kepentingan dan tujuan pribadi para anggota organisasi.
  3. Senang menerima saran, pendapat bahkan kritik
  4. Mengutamaka kerjasama dan team work
  5. Mengembangkan kapasitas bawahan
  6. Mengembangkan kapasitas dirinya agar menjadi pemimpin yang demokratis dan efektif.
Kepemimpinan Prophetik
  1. Kepemimpinan para nabi, rosul dan para utusan Tuhan yang bersumber pada wahyu.
  2. Kepemimpinan yang dijalankan atas dasar sebagai sarana pengamalan iman dan pengabdian pada Tuhan (Ibadah) dan manusia (muamalah)
  3. Kepemimpinan yang dijalankan dengan meneladani sifat-sifat para Nabi dan Rosul sebagaimana tertera dalam kitab suci (Misalnya Kepemimpinan Nabi Muhammad memiliki 4 sifat yaitu : amanah - dapat dipercaya, tabligh - menyampaikan/komunikator yang efektif, shiddiq - benar, fathanah - bijaksana).
  4. Berifat humanis - melihat manusia sebagai sumberdaya utama bukan sebagai alat produksi
  5. Memimpin berdasar suara hati - nurani
  6. Jujur, terbuka dan bijaksana

Selamat Berlatih. Salam Pramuka


Sumber :
  • Kak Hadikusumo (Ka Kwarda DIY 1983 - 1996) "Pemimpin Berkepemimpinan Dalam Keteladanan yang Nyata" - Buku Rujukan KPDK Kwarda DIY tahun 1988
  • http://www.tni.mil.id/pages-8-11-asas-kepemimpinan.html\
  • http://file.upi. edu/Direktori/FIP/JUR._PSIKOLOGI/195009011981032-RAHAYU_GININTASASI/kepemimpinan
  • id. wikipedia.org/wiki/Kepemimpinan
  • journal. uny.ac.id/index.php/jpka/article/download/1284/1068

 Lihat entry/topik terkait :
  • Kepemimpinan : pengertian, teori dan fungsi
  • Kepemimpinan : nilai-nilai kepemimpinan tradisional
  • Kepemimpinan : model kepemimpinan yang efektif
  • Kepemimpinan : assesment test kepemimpinan efektif
  • Kepemimpinan : model kepemimpinan organisasi
  • Kepemimpinan : model kepemimpinan prophetik  dan asketis
  • Kepemimpinan : nilai-nilai kepemimpinan Gerakan Pramuka
  • Kepemimpinan : Latihan Pengembangan Kepemimpinan Pramuka Penegak Pandega
  • Kepemimpinan : Gladian Pemimpin Ambalan Penegak dan Racana Pandega
  • Kursus Pengelola Dewan Kerja Penegak Pandega
  • Dewan Kerja sebagai Lembaga Kader Kepemimpinan Gerakan Pramuka


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama